Selasa, 24 Januari 2012

kinisiologi porkes


MAKALAH
Analisis Gerak Dasar Bola Voli



Di susun
Oleh:
Supriyadi
M.Kailani  Pangaribuan

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN JURUSAN
PENDIDIKAN OLAHRAGA DAN KESEHATAN
UNIVERSITAS JAMBI
2011


BAB I
          Pendahuluan

A.Latar Belakang
Olahraga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan jasmani kita. Namun dibalik manfaat tersebut, olahraga juga mempunyai peluang bisnis yang menguntungkan.Apalagi jika melihat minat dan antusiasme masyarakat Indonesia terhadap kompetisi olahraga tingkat nasional maupun internasional sudah sangat tinggi. Hanya dengan sedikit polesan manajemen olahraga yang andal, sebuah pagelaran olahraga yang sehat akan menjadi lebih menarik dan memberikan keuntungan bisnis yang besar. Sayangnya, pagelaran olahraga selama ini tidak dikelola sebagai peluang bisnis yang dapat diraih dengan manajemen olahraga yang handal. Sehingga timbul kesan, pagelaran olahraga di Tanah Air masih sebatas ajang rekreasi tontonan dan ajang perjuangan untuk meraih pengakuan dunia internasional.

Padahal, peluang menghasilkan keuntungan bagi penyelenggara, federasi, atlet, dan sponsor masih sangat terbuka lebar. saat ini olahraga sudah menjadi makrokosmos ekonomi. Olahraga berperan fungsi sebagai media promosi dan kampanye pemasaran, baik itu menjadi ajang sasaran, pasar maupun sebagai komoditi. Fenomena ini seharusnya telah menyadarkan kita untuk menjadikan olahraga sebagai prime mover atau penggerak laju pertumbuhan ekonomi yang membuka kesempatan kerja, membuka peluang usaha dan ikut mensejahterakan masyrakat. 



B. Tujuan penulisan
1) Untuk memenuhi salah satu tugas dalam mata kuliah kinesiologi olahraga
2) Untuk mengenal lebih dalam tentang gerak dasar bola voli
3) Untuk memahami gerak dasar bola voli.

C.Manfaat  Makalah
1). Kita dapat menjadi lebih tau dalam mengenai cabang olah raga bola voli
2). Sebagai sarana belajar bagi mahasiswa untuk mengenal bola voli.
3).sebagai sarana untuk menjadikan mahasiswa menjadi kreatif.


BAB II
PEMBAHASAN
a.Passing Bawah Bola Voli
Passing bawah merupakan teknik dasar bola voli. Teknik ini digunakan untuk menerima servis, menerima spike, memukul bola setinggi pinggang ke bawah dan memukul bola yang memantul dari net. Passing bawah merupakan awal dari sebuah penyerangan dalam bola voli. Keberhasilan penyerangan tergantung dari baik buruknya passing bawah. Apabila bola yang dioperkan jelek, maka pengumpan akan mengalami kesulitan untuk menempatkan bola yang baik untuk para
penyerang.
Berikut tahap-tahap dalam melaksanakan passing bawah, yaitu:

1. Persiapan
* Bergerak kearah bola dan atur posisi tubuh
* Genggam jari tangan
* Kedua tungkai merenggang santai, bahu terbuka lebar
* Tekuk lutut, tahan tubuh dalam posisi rendah
* Bentuk landasan dengan lengan
* Ibu jari sejajar, siku terkunci
* Lengan sejajar paha, punggung lurus
* Pandangan ke arah bola

2. Pelaksanaan

* Terima bola di depan badan
* Kaki sedikit diulurkan, lengan jangan diayunkan
* Alihkan berat badan ke depan
* Pukul bola jauh dari badan, gerakkan landasan ke sasaran
* Pinggul bergerak ke depan
* Perhatikan saat bola menyentuh lengan

3. Gerakan Lanjutan

* Jari tangan tetap digenggam, siku tetap terkunci
* Landasan mengikuti bola ke sasaran
* Lengan sejajar di bawah bahu
* Pindahkan berat badan ke arah sasaran
* Perhatikan bola bergerak ke sasaran

Beberapa kesalahan yang sering terjadi saat melakukan passing bawah dalam bolavoli antara lain:

· Ketika menerima bola lengan terlalu tinggi, kemudian lanjutan lengan berada di atas bahu
· Tubuh terlalu rendah karena pinggang ditekuk sehingga operan terlalu rendah dan kencang. Seharusnya yang ditekuk adalah lutut.
· Lengan terpisah sesaat, sebelum, pada saat, atau sesaat sesudah menerima bola.
· Bola mendarat di lengan daerah siku.


b.Smash (Spike)
  Smash untuk serangan guna mematikan lawan.
Proses melakukan smash dapat dibagi menjadi : Awalan, Tolakan, Meloncat, Memukul Bola dan Mendarat 
o       Awalan
Berdiri dengan salah satu kaki dibelakang sesuai dengan kebiasaan individu (tergantung smasher normal atau smasher kidal). Langkahkan kaki satu langkah kedepan (pemain yang baik, dapat mengambil ancang² sebanyak 2 sampai 4 langkah), kedua lengan mulai bergerak kebelakang, berat badan berangsur² merendah untuk membantu tolakan. 
o       Tolakan
Langkahkan kaki selanjutnya, hingga kedua telapak kaki hampir sejajar dan salah satu kaki agak kedepan sedikit untuk mengerem gerak kedepan dan sebagai persiapan meloncat kearah vertical. Ayunkan kedua lengan kebelakang atas sebatas kemampuan, kaki ditekuk sehingga lutut membuat sudut ±110ยบ, badan siap untuk meloncat dengan berat badan lebih banyak bertumpu pada kaki yang didepan.
o       Meloncat
Mulailah meloncat dengan tumit & jari kaki menghentak lantai dan mengayunkan kedua lengan kedepan atas saat kedua kaki mendorong naik keatas. Telapak kaki, pergelangan tangan, pinggul dan batang tubuh digerakkan serasi merupakan rangkaian gerak yang sempurna. Gerakan eksplosif dan loncatan vertikal.
o       Memukul Bola
Jarak bola didepan atas sejangkauan lengan pemukul, segera lecutkan lengan kebelakang kepala dan dengan cepat lecutkan kedepan sejangkauan lengan terpanjang dan tertinggi terhadap bola. Pukul bola secepat dan setinggi mungkin, perkenaan bola dengan telapak tangan tepat diatas tengah bola bagian atas. Pergelangan tangan aktif menghentak kedepan dengan telapak tangan & jari menutup bola. Setelah perkenaan bola lengan pemukul membuat gerakan lanjutan kearah garis tengah badan dengan diikuti gerak tubuh membungkuk. Gerak lecutan lengan, telapak tangan, badan, tangan yang tidak memukul dan kaki harus harmonis dan eksplosif untuk menjaga keseimbangan saat berada diudara. Pukulan yang benar akan menghasilkan bola keras & cepat turun kelantai.
o       Mendarat
Mendarat dengan kedua kaki mengeper. Lutut lentur saat mendarat untuk meredam perkenaan kaki dengan lantai, mendarat dengan jari² kaki (telapak kaki bagian depan) dan sikap badan condong kedepan. Usahakan tempat mendarat kedua kaki hampir sama dengan tempat saat meloncat.














BAB III
Penutup

A.Kesimpulan
Kesimpulannhya adalah bahwasannya setiap permainan dan olah raga itu memerlukan beberapa dasar gerak dan teknik,terutama pada pembahasan ini mengenai ‘’BOLA VOLI’’ olahraga ini juga memerlukan gerakan dan dasar-dasar yang di butuh kan untuk menopang gerak pada permainan bola voli agar bagus dan terarah
Apabila gerakan bola voli tidak di dasari gerakan yang baik maka akan menghasilkan permainan yang tidak memuaskan juga, oleh karna itu perlu didasarinya gerak yang baik dan maksimal terlebih dahulu agar usaha gerakan menjadi memuaskan dan maksimal.

B.Saran
Saran saya jika ada yang bermnanfaat dalam makalah ini marilah kita gunakan bersama-sama sebaik munkin,dan jika ada kekurangan marilah kita sama-sama membenahi dan menyempurnakannya agar dapat terpenuhi suatu makalah yang baik dan lengkap, sehingga kita mempunyai ilmu yang lebih  baik dan bermanfaat’’








Daftar pustaka
Baake, Bob, (1980), Coaching Manual, Canada: International VolleyballFederation

Cok, Richard H, (1980), Teaching Volleyball, Minneapolis: Bugess Publishing
Company

Joece, Bruce and Marhsa, (1980), Models of Teahing Englewood Clifs, New Jersey:
Prentice Hall, Inc

Neville, William J, (1994), Coaching Volleyball Succesfully, lIIionis: Lesisur Press

PBVSI, (2001 - 2004), Peraturan Internasional Permainnan Bola voli, Jakarta: PBVSI

Sukintaka, (1998), Teori Pendidikan Jasmani, Yogyakarta: Esa GrafiRa

Singer, Robert N, (1982), Motor Learning and Human Performance and Aaplication to

Motor Skill and Aplication Behaviors, New York: Macmilan Publishing Co. Inc.

12 Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia, Volume 3, No.1, 2005




Tidak ada komentar:

Posting Komentar